sombong
Tampilan
Adjektiva
sombong
- menghargai diri secara berlebihan; congkak; pongah:
tabiatnya agak aneh, sebentar sombong sebentar rendah hati; berkata dengan sombong
Etimologi
Kata turunan
Sinonim
- tinggi hati; naik hati; besar kepala; arogan; congkak; pongah; angkuh; bangga; megah; takabur;
- (arkais) ·: agul; gaduk; songar; aga; anggak; langguk; pondik; bongak; magrur; umuk; bengah; kibir; lantam; ongeh; berakah; salaf; kerancak-rancakan; berpongah-pongah
- menyombongkan diri: memegahkan diri; melambungkan dada; melagak, petentengan
- mulut besar/besar hidung: bercakap besar; membual; bercakap rabung; tinggi cakap; besar cakap
Antonim
Frasa dan kata majemuk
Kiasan
- belalang hendak menjadi elang (buntat hendak jadi kemala; katak hendak jadi lembu; keledai hendak dijadikan kuda; cacing hendak menjadi naga; cacing menjadi ular naga; pacet hendak menjadi ular; pijat-pijat menjadi kura-kura): orang hina (miskin, bodoh, rendah, dsb.) hendak menjadi/menyamai/berlaku seperti orang besar (kaya, pandai, terhormat, dsb.); tidak tahu diri (congkak, sombong); berharapkan yang bukan-bukan
- belum bergigi hendak mengunyah (belum bergigi hendak menggigit; belum berkuku hendak mencubit; belum punya kuku hendak mencubit; belum bertaji hendak berkokok; belum tegak hendak berlari)
- hendak melakukan sesuatu (menyombongkan diri, mencari-cari kesalahan orang, dsb.), tetapi belum ada sarananya (belum mempunyai kekuasaan, berilmu, kaya, dsb.)
- lekas-lekas hendak marah, sebelum mengetahui benar kesalahan orang yang hendak dimarahi; belum duduk sudah belunjur
- air beriak tanda tak dalam (beriak tanda tak dalam, berguncang tanda tak penuh; berkocak tanda tak penuh): orang yang banyak bicara/cakap (sombong dsb), biasanya tidak berisi (kurang ilmunya); orang yang suka menyombong pertanda kurang dalam pengetahuannya
- tong kosong nyaring bunyinya: orang yang bodoh biasanya banyak bualnya (cakapnya)
- anjing ditepuk menjungkit ekor: orang hina (bodoh, miskin, dsb) kalau mendapat kebesaran menjadi sombong
- (seperti) buah kedempung, di luar berisi di dalam kosong: orang yang sombong (banyak cakap), padahal tidak ada kelebihannya
- (bagai) buntal kembung: bodoh dan sombong
- buta baru celik (buta baru melihat): menjadi sombong karena beroleh kekayaan (pangkat dsb)
- (seperti) gadis jolong bersubang, bujang jolong bekerja: sangat berlagak (sombong); sombong atau sangat riang (karena baru saja menjadi kaya, berpangkat tinggi, dsb)
- geleng seperti patung kenyang: berjalan dengan sombong; congkak
- itik bertaji: sangat penakut, tetapi sombong
- (seperti) lonjak alu penumbuk padi: berjalan dengan langkah yang gagah, tetapi sombong
- gombang di lebuh: congkak; elok di luar di dalamnya tidak
- (seperti) labu dibenam: sangat congkak
- lonjak bagai labu dibenam: orang yang sombong
- seludang menolakkan mayang: memperlihatkan atau kelihatan kecantikannya (isi hatinya, kesombongannya, dsb)
- tinggi gelepur, rendah laga: banyak cakapnya, tetapi tidak ada isinya (hasilnya, pekerjaannya); sombong
- rancak di lebuh: (kiasan) · lagaknya seperti orang kaya (pandai dsb), tetapi kenyataannya tidak demikian
- dikatakan berhuma lebar, sesapan di halaman: memegahkan kekayaan (keberanian dsb), tetapi tidak ada tanda-tanda kekayaan (keberaniannya)
- melonjak badar, melonjak gerundang: meniru-niru lagak (cara hidup) orang besar atau orang kaya
- berhidung tinggi: (kiasan) · mempunyai sifat sombong
- berilmu lintabung: (kiasan) · bodoh, tetapi sombong
- ilmu lintabung: (kiasan) · bodoh tetapi sombong (tentang seseorang)
- ilmu lintabung: (kiasan) · orang yang bodoh tetapi sombong
- melambungkan dada: (kiasan) · congkak; sombong
- melembungkan dada: (kiasan) · menggembungkan (membusungkan) dada; sombong
- membusungkan dada: (kiasan) · menyombongkan (membanggakan) diri
- meninggikan diri: (kiasan) · mengangkat diri; sombong
- tinggi cakap: (kiasan) · suka membual; sombong
tidak mampu:
- (bagai) si kudung panji berbelut: pekerjaan yang dilaksanakan tidak berdasarkan kemampuan akan sia-sia
- bayang-bayang tidak sepanjang badan: berbuat sesuatu yang melebihi dari (tidak sesuai dengan) kemampuannya
- hendak hinggap, tiada berkaki (hendak menggaruk, tidak berkuku; hendak terbang, tiada bersayap): ingin berbuat sesuatu, tetapi tidak mempunyai alat sebagai syaratnya (tidak berkemampuan/tidak ada sarana)
- sampan ada, pengayuh tidak: hendak melakukan sesuatu, tetapi tidak lengkap syarat-syaratnya
- dekat tak tercapai, jauh tak antara (jauh tak berantara): sesuatu yang dekat dengan kita, tetapi tidak dapat kita ambil karena tiada upaya; menginginkan sesuatu, tetapi tidak mampu untuk mendapatkannya
- kepak singkat, terbang hendak tinggi (sayap singkat, terbang hendak jauh): kemampuan sedikit, cita-cita tinggi; hendak berbuat sesuatu yang melebihi kemampuan
- makanan enggang akan dimakan pipit: hendak melakukan sesuatu yang tidak sepadan dengan tarafnya (kesanggupan dsb)
- itik berenang di air, mati kehausan (itik berenang di laut, mati kehausan; ayam mati di lumbung): menderita kesusahan karena tidak dapat (atau tidak mendapat kesempatan) memanfaatkan kekayaan yang ada
akibat kesombongan:
- gajah mati karena gadingnya (harimau mati karena belangnya; kesturi mati karena baunya; mati kuang karena bunyinya; mati kuau karena bunyinya; mati rusa karena tanduknya): orang yang mendapat bencana (kecelakaan, binasa) karena (memperlihatkan) perbuatannya (keunggulan, kesombongan, kemegahan, kata-kata, tabiatnya) sendiri
- hendak panjang, terlalu patah: yang suka meninggikan diri akan cepat jatuh
- terlampau panggang angus: kalau terlampau meninggi-ninggikan diri, akhirnya akan jatuh juga
- tiang pandak hendak menyamai tiang panjang: hendak meniru-niru perbuatan orang besar atau kaya, akhirnya diri binasa
- (seperti) pipit menelan jagung: mendapat kesusahan karena hendak menyama-nyamai orang yang besar (tinggi pangkatnya/martabatnya, kaya, dsb)
tidak sombong:
- (bak) ilmu padi, kian berisi kian runduk (ilmu padi, makin berisi makin runduk): makin banyak pengetahuan makin rendah hati; selalu merendahkan diri (tidak sombong)
- lunak gigi dari lidah: sangat lemah lembut (merendahkan diri dsb)
- tersingit-singit bagai katung di bawah reba: sangat merendahkan diri seperti orang kecil (orang bawahan) yang takut dan malu hendak mendekati orang besar atau berkedudukan tinggi
- ular menyusur akar: merendahkan diri, tetapi tidak turun martabatnya
Peribahasa
- (seperti) gadis jolong bersubang; bujang jolong bekerja: sangat berlagak (sombong); sombong atau sangat riang (karena baru saja menjadi kaya, berpangkat tinggi, dsb); orang kaya baru
- buta baru celik; bungkuk baru betul, buta baru melihat: orang hina (miskin) yang menjadi mulia (kaya) sehingga berbuat yang bukan-bukan; menjadi sombong karena beroleh kekayaan (pangkat dsb)
- anjing ditepuk menjungkit ekor: orang hina (bodoh, miskin, dsb) kalau mendapat kebesaran menjadi sombong
- kadok naik junjung: orang hina (miskin dsb) merasa mulia (kaya dsb)
- belalang hendak menjadi elang (buntat hendak jadi kemala; katak hendak jadi lembu; keledai hendak dijadikan kuda; cacing hendak menjadi naga; cacing menjadi ular naga; pacet hendak menjadi ular; pijat-pijat menjadi kura-kura): orang hina (miskin, bodoh, rendah, dsb.) hendak menjadi/menyamai/berlaku seperti orang besar (kaya, pandai, terhormat, dsb.); tidak tahu diri (congkak, sombong); berharapkan yang bukan-bukan
Nomina [mak]
sombong
Terjemahan
Lihat pula
- Semua halaman dengan kata "sombong"
- Semua halaman dengan judul mengandung kata "sombong"
- Lema yang terhubung ke "sombong"
Pranala luar
- Definisi: KBBI daring (KBBI V), SABDA (KBBI III), Kamus BI, KBBI.web.id, KBBI.my.id, KamusBesar.com, KBBI.kata.web.id
- Tesaurus: Tesaurus Tematis, SABDA
- Terjemahan: Google Translate, Bing Translator
- Penggunaan di korpora: Corpora Uni-Leipzig
- Penggunaan di Wikipedia dan Wikisource: Wikipedia, Wikisource
- Ilustrasi: Google Images, Bing Images
+ Tambahkan komentar AndaDiskusikan lema ini
Jika komentar Anda belum keluar, Anda dapat
halaman pembicaraan ini.Belum ada komentar. Anda dapat menjadi yang pertama
|
sebagian atau seluruh definisi yang termuat pada halaman ini diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia